7 TANDA MANUSIA YANG BERHASIL MELAKUKAN TADABBUR AL QURAN

7 Tanda Manusia yang Berhasil Melakukan Tadabbur Al-Quran:
- Bersatunya hati dan pikiran saat membaca. Buktinya adalah merasakan ketakjuban dan keagungan Al-Quran.
- Menangis karena takut kepada Allah.
- Bertambah khusyuk.
- Bertambah iman dan tandanya adalah pengulangan secara spontan terhadap ayat-ayat Al-Quran.
- Merasa senang dan bahagia.
- Merinding karena takut kepada Allah Ta’ala, lalu dirinya dikua-sai oleh perasaan berharap dan tenang.
- Bersujud sebagai pengagungan terhadap Allah.
Barangsiapa mendapatkan satu dari ciri-ciri tersebut atau lebih, maka ia telah sampai pada kondisi bertadabbur dan tafakkur. Adapun orang yang tidak mendapatkan tanda-tanda tersebut sama sekali, itu berarti ia belum bisa mentadabburi Al-Quran. la belum menjangkau perbendaharaan Al-Quran sedikit pun.
Ibrahim At-Taimi berkata, “Orang yang diberi ilmu namun tidak bisa membuatnya menangis, sepantasnya ia belum bisa di-sebut telah diberi ilmu.
Karena Allah mensifati orang-orang yang berilmu dengan firman-Nya:
قُلْ ءامِنُوا بِهِ أَوْ لَا تُؤْمِنُوا إِنَّ الَّذِينَ أُوتُوا الْعِلْمَ مِن قَبْلِهِ إِذَا يُتْلَى عَلَيْهِمْ يَخِرُونَ لِلْأَذْقَانِ سُجَّدًا (١.٧) وَيَقُولُونَ سُبْحَانَ
رَبَّنَا إِن كَانَ وَعْدُ رَبَّنَا لَمَفْعُولًا (١٠٨) وَيَخِرُّونَ لِلْأَذْقَانِ يَبْكُونَ وَيَزِيدُهُمْ خُشُوعًا (١٠٩)
“Katakanlah, ‘Berimanlah kamu kepada-Nya atau tidak usah beriman (sama saja bagi Allah). Sesungguhnya orang-orang yang diberi pengetahuan sebelumnya apabila Al-Quran dibacakan kepada mereka, mereka menyungkur atas muka mereka sambil bersujud, dan mereka berkata, ‘Maha Suci Rabb kami, sesungguhnya janji Rabb kami pasti dipenuhi. Dan mereka menyungkur atas muka mereka sambil menangis dan mereka bertambah khusyuk.” (Al-Isra’ [17]: 107-109) 17)
Diriwayatkan dari Asma’ binti Abi Bakr, “Para sahabat Nabi itu bila dibacakan kepada mereka Al-Quran adalah sebagaimana yang disifati oleh Allah pada mereka, mata mereka berlinang air mata dan kulit mereka merinding. “
Bila setiap hari yang Anda lewati, Anda tidak mendapatkan satu pun dari tanda-tanda tersebut, maka sebenarnya Anda telah kehilangan keuntungan yang besar. Itu merupakan hari yang pantas ditangisi karena kerugian di dalamnya.
Sumber: WAG حملة القرآن



